PREVIEW MANCHESTER UNITED VS ARSENAL

Minggu, 01 November 2020 13:21 WIB


MU-INDO -  Manchester United vs Arsenal di Stadion Old Trafford, Minggu (1/11), berpotensi menghadirkan pertandingan yang sengit karena dua kesebelasan tersebut sama-sama sedang mencari poin tambahan guna keluar dari posisi separuh bawah di Liga Inggris.

Dua kekalahan dan satu hasil imbang dalam laga kandang sebelumnya membuat anak asuh Ole Gunnar Solskjaer terperosok ke peringkat ke-15. Sementara The Gunners ada di peringkat ke-12 dengan sembilan poin dari enam pertandingan.

Kemenangan telak atas RB Leipzig di Liga Champions merupakan pemanasan yang tepat bagi Man Utd sebelum menjamu Arsenal di Stadion Old Trafford. Meski The Gunners juga meraih kemenangan besar di Liga Europa, namun secara persiapan dan kondisi tim, Man Utd layak difavoritkan meraih kemenangan.

Secara perlahan permainan Man Utd mulai menunjukkan grafik yang menanjak, meski masih sulit ditebak. Man Utd dan Arsenal memang masih sama-sama berkutat dengan konsistensi, namun tuan rumah punya peluang bagus meraih kemenangan berkaca dari penampilan melawan Leipzig.

Jika Marcus Rashford mampu mempertahankan performa, bukan tidak mungkin Man Utd bisa meraih kemenangan besar saat melawan Arsenal. Man Utd saya prediksi akan menang 3-0 atas arsenal.

Tiga kali menjamu wakil London, tiga kali pula Man Utd tak mampu menuai poin penuh. Kesempatan keempat tidak akan dilewatkan Marcus Rashford dan kawan-kawan.

Man Utd tampak sudah berubag dengan meraih kemenangan beruntun, namun Arsenal memiliki Thomas Partey yang bakal menjadi kunci di lini tengah.

Jika gelandang-gelandang Man Utd bisa mematikan Partey, maka kemenangan dengan margin dua gol berpeluang ada di tangan.

Manchester United menghadapi Arsenal dalam laga Liga Inggris pekan ini. Kedua tim dalam kondisi tidak ideal lantaran hasil yang inkonsisten di awal musim. Namun Manchester United baru saja mendapatkan tambahan kepercayaan diri usai menang 5-0 atas RB Leipzig. Selain itu 'Setan Merah' punya waktu istirahat satu hari lebih banyak dibandingkan Arsenal yang harus bermain di Liga Europa.

Meski mendapatkan perlawanan sengit dari Pierre Emerick Aubameyang dan kawan-kawan, Manchester United bakal mengakhiri pertandingan dengan kemenangan tipis 2-1 dengan Edinson Cavani jadi pencetak gol Manchester United.

MU memiliki rekor bagus saat menjamu Arsenal di kandang. Catatan positif ini jadi modal untuk meraih tiga poin di laga nanti.

Selain itu, The Red Devils sedang dalam kepercayaan diri tinggi usai menang 5-0 atas RB Leipzig di Liga Champions. Marcus Rashford dkk jelas ingin tren positif berlanjut.

Duel lawan Arsenal di bawah komando Arteta akan berlangsung alot. Namun, saya memprediksi MU akan keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.

Manchester United kembali ke jalur kemenangan di Liga Inggris usai mengalahkan Arsenal. Meski tanpa sejumlah pemain yang cedera dan larangan bermain, Setan Merah tetap bisa meraih tiga poin pada kesempatan kali ini.

Pelatih Ole Gunnar Solskjaer akan memainkam starter yang sedikit berbeda dibandingkan dengan ketika melawan RB Leipzig. Serangan balik akan jadi andalan tuan rumah.

Paul Pogba dan Bruno Fernandes tetap jadi andalan MU ketika menyerang Arsenal. Saya memprediksi MU akan menang 3-1 atas Arsenal, dengan salah satu gol disumbangkan Marcus Rashford.